Langsung ke konten utama

PEMIMPIN dan PERUBAHAN.

BERUBAH atau MATI, 2 ungkapan klasik yang banyak di dengungkan oleh para CEO Perusahaan Global ketika mengajak karyawannya untuk melakukan Perubahan di Perusahaannya.

2 kata tersebut menjadi MANTRA SAKTI bagi Perubahan yang ingin dicapai oleh Perusahaan, tentu selama masih hidup orang ingin BERUBAH kecuali yang sudah prustasi pasti jatuh kepada pilihan untuk MATI.

Kepemimpinan & Perubahan semacam 2 ban sepeda yang tidak bisa dipisahkan satu sama lain. Kepemimpinan hadir untuk adanya perubahan dan kepemimpinan tidak punya arti apa-apa jika tidak berhasil membawa perubahan ke arah yang lebih baik bagi pengikutnya.

DR. Fathema hadir pada awal 2014 di Rs. Pelni dalam keadaan keuangan yang tidak baik, jumlah kunjungan pasien yang minim, proses internal layanan yang tidak bekerja maksimal dan persoalan lain yang membelenggu rumah sakit untuk bergerak ke arah Perubahan.

Lewat gaya kepemimpinannya saat ini semua berubah: Keuangan membaik, kunjungan pasien meningkat tajam, daily improvment dalam proses internal dibangun untuk menjadi habit bagi para pelakunya dalam hal ini tenaga medis dan non medis dan yang terpenting bahwa semua karyawan yakin bahwa Rumah Sakit ini sedang di bawa ke arah perubahan yang lebih baik oleh sang Pemimpinnya.

PESAN yang selalu muncul saat memimpin rapat dan berkunjung ke gemba menjadi Kekuatan tersendiri untuk mengajak para karyawan Rs. Pelni turut serta dalam agenda perubahan yang diinginkannya untuk membawa rumah sakit ini ke arah yang lebih baik.

Blog ini lahir dari sebuah proses panjang yang berisikan kumpulan PESAN dari DR. Fathema yang didengar saat beliau memimpin rapat & saat kunjungan ke gemba, lalu dicatat manual dikertas kerja, malamnya di ketik  dan di upload ke blog ini.

tapi perjalanan panjang membuat Blog ini hanya 1/1000 dari LONG JOURNEY Dr. Fathema di dalam memimpin Perubahan Rs. Pelni ke arah yang lebih baik, hal ini seperti dalam 1 PESAN Pendeknya ketika memimpin rapat di ruang Direksi:

Pemimpin adalah lewat KEHADIRANNYA, TUTUR KATANYA dan TINDAKANNYA menginspirasi banyak orang untuk IKUT PERUBAHAN yang diinginkannya untuk membawa PERUSAHAAN kearah yang LEBIH BAIK. 


Selamat membaca, semoga menjadi inspirasi kita semua untuk menjadi PEMIMPIN yang SEBENARNYA. 



Salam,


Komentar

Postingan populer dari blog ini

Perbaikan PELAYANAN RS berbasis LEAN MANAGEMENT

Setelah melewati tahun pertama implementasi INACBG di Indonesia, praktisi rumah sakit banyak sekali mendapat pelajaran berdasarkan pengalaman (learning by doing).  Dalam proses belajar yang terjadi secara massal dan pararel pada seluruh stake holder pelayanan kesehatan di Indonesia tersebut ada yang membawa organisasinya melalui tahun 2014 dengan gemilang, namun tidak sedikit pula yang mengalami kesulitan.  Terutama dikaitkan dengan adaptasi terhadap prospective payment system . Niat baik para praktisi rumah sakit di Indonesia untuk berkontribusi dalam program JKN, tidak semua berbuah manis. Banyak sekali aturan perundangan yang mengamanatkan konsep kendali mutu kendali biaya dalam pelayanan kesehatan,baik yang dikemukakan eksplisit maupun implisit. Dari UUD 1945, UU 39 th 1999 tentang Hak asasi manusia, UU no. 40 th 2004 tentang SJSN, UU no. 24 th 2011 tentang BPJS, PP 101 th 2012 tentang PBI, PP 86 th 2013 tentang Kepesertaan tenaga kerja, Perpres 111 th 2013...

RS. PELNI: Succes STORY di era JKN

Direktur Utama BPJS Kesehatan Fachmi Idris dengan Ketua Konsil Kedokteran Indonesia (KKI) Bambang Supriyatno meninjau salah satu fasilitas kesehatan swasta yang bekerja sama dengan BPJS Kesehatan, yaitu Rumah Sakit (RS) Pelni Jakarta. Peninjauan yang dilakukan dengan kegiatan kunjungan atau spotcheck ini bertujuan memastikan peserta Jaminan Kesehatan Nasional-Kartu Indonesia Sehat (JKN-KIS) mendapatkan pelayanan yang baik sesuai dengan ketentuan. Direktur Utama RS Pelni Fathema Djan Rachmat mengungkapkan bahwa program JKN-KIS tidak hanya memberikan jaminan kesehatan yang komprehensif kepada masyarakat, tetapi turut membuat RS Pelni tumbuh dengan baik. Hal ini dibuktikan dari peningkatan fasilitas layanan kesehatan dengan penambahan berbagai teknologi terkini. Misalnya sistem pembayaran pelayanan kesehatan casemix yang mempercepat pelayanan pasien, anjungan daftar mandiri demi memperlancar proses registrasi dan administrasi dengan waktu hanya 1-2 menit, dan bed management untuk saran...

BERBAGI dengan INDUSTRI LAIN

Pada 9  nopember 2017 bertempat di INDOFOOD rs. Pelni sharing tentang upaya perbaikan berkelanjutan kepada 60 pegawai grup indofood. Acara ini merupakan upaya indofood menggali pengalaman industri lain dalam melakukan perbaikan berkelanjutan, dimana hal ini diharapkan menjadi inspirasi bagi staf indofood untuk lebih giat lagi melakukan improving di area kerjanya. Acara ini berbarengan dengan diselenggarakannya lomba ide perbaikan bagi anak anak perusahaan indofood yang diikuti oleh seluruh anak perusahaan.